RESEP GULAI SIPUT KUANTAN

Siput Kuantan Lezat

RESEP DAN CARA MEMBUAT GULAI SIPUT KHAS KUANTAN ASLI. Siput atau keong adalah termasuk hewan bangsa moluska atau hewan lunak bercangkang, sekarang kita bikin menjadi masakan enak dengan campuran bahan dasar terung asam dan santan ditambah bumbu jahe, kunyit dan lain-lain menjadikan masakan ini kuahnya berwarna kuning hampir mirip dengan masak tutut bumbu kuning khas sunda, ya memang kalau di sunda Bandung dan daerah Jawa Barat dan sekitarnya siput ini disebut tutut.

BAHAN :
  • 1/2 kg Siput
  • 1/4 kg terung Asam
  • Santan
Rempah maupun Bumbunya :
  • 5 buah lado kutu alias cabe rawit
  • 7 buah cabe merah
  • 1 sendok teh halio (jahe)
  • 1/2 sendok teh lengkuas
  • 3 ulas bawang merah
  • 1 ulas bawangputih
  • 1 helai daunlimau
  • 1 helai daun kunyit
  • 1 helai daun salam
  • 2 helai daun kunyit
  • garam secukupnya
CARA MEMASAK GULAI SIPUT KUANTAN ENAK :
  1. Siput dipotong bagian ekornya yang runcing supanya mudah nantinya untuk disedot,
  2. lalu Siput direbus.
  3. Terung Asam dibelah dua, dibuang bijinya. Seluruh rempah (bumbu) digiling halus kecuali daun salam, daun limau dan daun kunyit,
  4. lalu semua rempah dimasukkan kedalam santan, masak sampai mendidih/masak. masukkan terung asam dan siput, masak sampai lembut + masukkan garam secukupnya. lalu hidangkan panas-panas. Siap disantap.

Share
Share
Share
Berlangganan Resep Masukkan Email Valid

RESEP GULAI SIPUT KUANTAN