RESEP NASI GANDUL ENAK ASLI PATI

Nasi Gandul Enak

RESEP DAN CARA MEMBUAT NASI GANDUL KHAS PATI JAWA TENGAH. Mau tahu nasi gandul mudah dan praktis yang paling enak? jawabannya adalah Masakan Nasi Gandul Gajah Mati Khas Pati Jawa Tengah (jateng). Masakan nasi khas ini berkembang dari pati sampai ke semarang dalam bentuk usaha dan bisnis warung makan sederhana bu endang.

BAHAN :
  • 425 gram daging sapi, potong kotak-kotak
  • 2 lembar daun salam
  • 2 ruas jari lengkuas, memarkan
  • 750 ml santan, dari 1 butir kelapa
  • 1 batang serai, memarkan
BUMBU HALUS :
  • 5 siung bawang putih
  • 1/2 sendok kecil ketumbar
  • 2 ruas jari kencur
  • 3-4 buah cabai merah
  • 1/2 sendok kecil merica
  • 9 butir bawang merah
  • 2 buah kluwek, ambil isinya saja
  • garam secukupnya
  • 1/4 sendok kecil jintan
  • daun pisang seperlunya
BAHAN PELENGKAP :
  • Tempe goreng
  • Nasi putih
  • Kerupuk nasi/karak
  • Telur ayam bacem
CARA MEMBUAT NASI GANDUL KHAS PATI JAWA TENGAH :
  1. Haluskanlah bumbu halus yang sudah disiapkan lantas tumislah sampai harum aromanya.
  2. Masukan daun salam, serai, dan lengkuasnya, aduklah.
  3. Masukan daging sapi yang telah dipotong-potong dan masak sampai berubah warnanya.
  4. Tuangkan santannya dan masak dengan api yang kecil sampai daging benar-benar matang dan menjadi empuk, kuahnya menjadi kental dan menyusut.
  5. Siapkan daun pisang di atas piring, berilah nasi putih dan siramlah dengan kuah dan daging yang sudah kita masak tadi.
  6.  Tambahkan bahan pelengkap seperti tempe goreng, kerupuk serta telur ayam bacem. 
  7. Siap untuk dihidangkan.

Share
Share
Share
Berlangganan Resep Masukkan Email Valid

RESEP NASI GANDUL ENAK ASLI PATI